Anda mencari resep-resep makanan ringan atau kudapan untuk santai sore bersama keluarga? Anda mencari resep cemilan untuk anak yang suka ngemil dan mudah disajikan?Kokinya Suami akan berbgi beragam resep masakan yang mudah untuk para ibu yang baru belajar masak.
Selasa, 10 Mei 2016
Resep brownis ny liem rasanya nyoklat banget
Setelah mencoba beberapa resep brownis, saya rekomendasikan brownis ny liem, rasanya asli nyoklat banget, ndak kalah dari brownis-brownis bakery terkenal lho. Ini menjadi salah satu cake andalan saya.
BROWNIS NY LIEM
Bahan I :
- 6 butir telur
- 225 gr gula pasir
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt teh emulsifier
Bahan II :
- 125 gr terigu protein sedang
- 50 gr cokelat bubuk
- 1/2 sdt baking powder
Bahan III :
- 175 ml minyak goreng
- 100 gr dark cooking cokelat, lelehkan, campur dgn minyak
Bahan IV :
- 75 ml susu kental manis
Cara membuat :
Campur dan kocok bahan I menjadi satu hingga mengembang dan kental.
Masukkan bahan II sedikit demi sedikit sambil diayak hingga rata. Tuang bahan III, aduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata. Ambil 100 gr adonan, campur dengan bahan IV, sisihkan.
Tuangkan 1/2 bagian sisa adonan tadi ke dalam loyang ukuran 20x20x7 cm (aku pake loyang bulat 22 cm) yang telah diolesi dengan sedikit minyak dan dialasi dengan kertas roti. Kukus selama 10 menit dalam dandang yang sudah terlebih dulu dipanaskan dengan api sedang (cat: kalau terlalu tinggi apinya, brownies akan bergelombang permukaannya)
Tuang adonan yg telah dicampur dengan bahan IV, kukus 5 menit dan terakhir masukkan sisa adonan. Kukus kembali selama 30 menit hingga matang.
Angkat dan dinginkan.
Alhamdulillah hasilnya mengembang sempurna dan lemmbuuuut banget. Lain kali pingin coba minyaknya diganti butter. Pasti lebih wangi yaaa...
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar